Friday, July 8, 2011

Rok Kimono Pinky

Untuk kesekian kalinya, proyek membuat rajutan kelar juga walaupun untuk yang satu ini membutuhkan waktu sekitar 6 hari, karena ummi sudah mulai kelelahan kalau duduk terlalu lama. Selain itu juga karena mas Ibrahim lagi seneng ngajak ummi jalan-jalan keluar keliling rumah, jadinya sesekali ummi menemani mas Ibrahim mainan.


Rok kimono ini dirajut dari bahan katun warna baby pink. Karena hanya punya stok 2 gulung saja, tak disangka ternyata kok panjangnya nanggung dibandingkan dengan lebar badannya. Akhirnya dengan agak sedikit dipaksakan, dipakailah juga benang cadangan warna pink terang untuk tambahan bagian bawahnya. Sepertinya sih sedikit kurang pas, tapi apalah daya, hanya warna itulah yang paling mendekati dibandingkan stok benang yang lainnya.

Pola kimono ini ummi dapatkan dari searching di internet dan lupa deh apa webnya, yang jelas pola rajut ini pakai bahasa Jepang yang sulit untuk ummi pahami. Dalam pengerjaannya, ummi hanya mengacu pada pola gambar dan angka-angka yang tertera dan mencoba untuk menerka maksudnya.

Wujud Rok Kimono yang diharapkan :p
Ukuran Rok Kimono (Klik aja untuk memperbesar)
Pola Rajut Rok Kimono (Klik aja untuk memperbesar)
Alhasil, dengan mengikuti petunjuk sesuai dengan tingkat pemahaman ummi, ternyata eh ternyata kok jadinya gedhe banget. Bukan untuk ukuran baby di bawah 1 tahun tapi lebih pas digunakan untuk anak usia di atas 2 tahun hihihihi.. Anyway, no problemo lah karena alhamdulillah proyek merajut kali ini selesai juga.
Penampakan Hasil Rajutan Ummi ^^,

~Salam Hangat penuh Semangat~
Umminya Thole 'mas Ibrahim'

3 comments:

assalamu'alaikum, salam kenall
bagus mi rajutannya,, tutorialnya keren jadi bisa belajar nih
:)

assalamu'alaikum,,,
ummi, hasil rajutannya bagus,, jadi pengen ikutan bikin buat ponakan,,
kalo boleh tau panjang rantai dasar hasil rajutan ummi sekitar berapa cm ya? takut g cukup,, :P

bgus bgits, ak pngin bkin buat ponakanku

Post a Comment